7 Potret Kristi Arina Bersama Masyarakat, Warga : Manis Tapi Bukan Gula

oleh -3434 Dilihat

Minut, Swarakawanua.com – Ingatkah kalian lagu berjudul Yang Manis Tapi Bukan Gula. Iya, lagu itu dibawakan oleh Stegga Boy dan viral di Tiktok 2021.

Judul lagu Yang Manis Tapi Bukan Gula mengibaratkan seorang Kristi Karla Arina atau KKA ketika dirinya bersama masyarakat.

Kristi merupakan istri Wakil Bupati Minut, Kevin William Lotulung. Ia juga dipercayakan sebagai Ketua PMI Minahasa Utara (Minut).

Ia dikenal sederhana, selalu tampil apa adanya. Sampai-sampai Kristi tidak menyadari jika, warga sangat terpukau dengan kepribadiannya.

Bukan hanya Gen-Z mengidolakan seorang Kristi Karla Arina, akan tetapi, anak-anak dan para Lansia juga memiliki persepsi yang sama.

Pernah menggelar donor darah sukarela bersama PMI Minut di Desa Makalisung, Kecamatan Kema.

Saat itu warga mengaku sangat terkesan sosok seorang Kristi Arina, para Lansia itu tidak pernah menyangka jika Kristi memiliki jiwa sosial dan kesederhanaan.

“Kami tak pernah menyangka kalau dia adalah istri dari Bapak Wakil Bupati, karena ibu (Kristi) langsung berbaur dan sangat bersahabat dengan kami,” ungkap mereka sembari berharap Ketua PMI Minut akan kembali berkegiatan di desa Makalisung.

Sama halnya saat Kristi menggelar kegiatan donor darah sukarela di Pulau Nain, Kecamatan Wori pada waktu itu.

Tak ingin menarik perhatian warga sebagai istri Wakil Bupati Minut, diam-diam Kristi sudah berbaur bersama Hukum Tua dan warga Nain.

Ia duduk bersama mereka (warga), menariknya, seorang ibu yang sedang menunggunya, tidak tau jika Kristi sudah duduk bersama mereka.

”Yang mana ibu Wakil Bupati,” tanya sang ibu, sembari Kristi mengangkat tangan dan mengatakan, saya.

Tak heran, jika Kristi selain memukau, berhasil memikat hati para warga. Ia juga sering menjadi pendengar setia bagi mereka yang ingin mengungkapkan keluh kesahnya.

Keterlibatan Kristi dalam misi kemanusiaan tak diragukan lagi. Jiwa sosialnya membuat ia harus menahan rasa sedih saat bertemu warga yang kehilangan rumah akibat kebakaran.

Tangisan, kesedihan, terungkap dalam senyuman para korban kebakaran ketika bertemu Kristi.

Meski begitu, ibu dari Karsten Hendrik Lotulung, Kiefer William Lotulung dan Keizo Hein Lotulung selalu mencoba memberikan yang terbaik bagi mereka.

Bagi Kristi melihat senyuman para warga suatu hal yang tak bisa diungkapkan dengan kata-kata. Apalagi melihat kebahagiaan anak-anak.

“Tuhan tidak pernah memberikan cobaan yang tidak mampu kita lewati. Percaya saja Ia (Tuhan) selalu merancangkan sesuatu di luar nalar kita,” kata KKA.

Di tangan Kristi, PMI Minut mengalami perkembangan signifikan, baik secara kinerja maupun humanis.

PMI Minut di tahun 2023 telah membuka pelayanan 1×24 jam. Upaya demi upaya dilakukan, semua itu untuk menyediakan kebutuhan stok darah bagi masyarakat.

Kini Kristi tengah mencalonkan diri sebagai anggota Legislatif Provinsi Sulawesi Utara Daerah Pemilihan Minut-Bitung, nomor urut 4, dari PDI Perjuangan.

Penulis: Mario Sumilat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

No More Posts Available.

No more pages to load.