Bagian Dari Tanggung Jawab, Mokosolang Monitoring Serta Evaluasi Seluruh Desa Penerima Dana Desa

oleh -344 Dilihat

MITRA, Swarakawanua.com– Inilah bagian dari tanggung jawab selaku pimpinan di Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) di Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) Arnold Mokosolang, secara marathon memonitoring langsung ke seluruh desa yang sementara ini melakukan pekerjaan yang bersumber dari Dana Desa tahun anggaran 2021.

Menurut Mantan Kabag Humas dan Protokol Kabupaten Mitra Arnold Mokosolang pun mengatakan, sudah semua desa yang ada di Kabupaten Mitra telah menerima anggaran Dana Desa tahap pertama tahun anggaran 2021.

“Karena itu, saya selaku Kepala Dinas PMD di Kabupaten Mitra. Memonitor langsung sejauh mana pekerjaan fisik sekaligus kami memeriksa administrasi yang ada di setiap desa,” ujar Mokosolang Kamis 11 Maret 2021.

Sambung Mokosolang, tujuannya monitoring sendiri agar di kemudian hari tidak ada desa-desa yang tersangkut persoalan Dana Desa.

“Ini upaya kami agar tak ada desa yang akan tersangkut masalah dana desa di tahun anggaran 2021, serta tak ada lagi desa yang salah dalam administrasi. Karena selaku pimpinan saya bertanggung jawab penuh,” tuturnya.

Karena itu, secara maraton di 135 Desa yang ada di Kabupaten Mitra kami akan turun memantau langsung sampai dimana dan sejauh mana pekerjaan Dana Desa para Hukum Tua telah laksanakan.

“Saya tak main-main, jika ada desa yang salah ataupun memanfaatkan anggaran dana desa yang bersumber dari Pemerintah tersebut saya akan berhentikan. Sebelum persoalan tersebut selesai,” tegas Mokosolang.

Namun ditambahkan Mokosolang, sejauh ini belum ada desa-desa tersangkut persoalan Dana Desa tahun anggaran 2021.

“Karena itu saya berharap, di 135 desa yang ada di Kabupaten Mitra tidak ada Desa yang tersangkut persoalan. Baik itu persoalan administrasi ataupun salah pemanfaatan angaran,” tutupnya. (CIA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

No More Posts Available.

No more pages to load.