Cindy Wurangian Apresiasi Komunikasi Sangat Baik Dengan Jajaran Bank SulutGo

oleh -958 Dilihat

Manado,Swarakawanua.com-Direktur Utama (Dirut) Bank SulutGo dan Gorontalo Revino Pepah mendapat pujian serta apresiasi oleh Anggota DPRD Sulut Cindy Wurangian saat berlangsungnya rapat Badan Anggaran (Banggar) bersama dengan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Provinsi Sulut di ruang paripurna, Senin (7/11/2022).

“Secara pribadi saya ingin memberikan apresiasi kepada BSG yang di pimpin Pak Dirut Revino Pepah, komunikasinya baik dan lancar. Komunikasi ini juga bukan hanya dengan jajaran direksinya, tapi juga jajaran di bawah direksi sangat baik dan lancar,”ujar Sekretaris Komisi IV DPRD Sulut Cindy Wurangian.

Adapun dalam penjelasannya, Wurangian mengatakan, dirinya bukan nasabah prioritas di BSG, tetapi terkait hal-hal yang ingin di mintakan informasi, staf yang ada di Bank SulutGo ini cukup tanggap.

“Baik secara komunikatif, bahkan dengan cepat memberikan informasi yang kami butuhkan. Jadi saya sangat mengapresiasi jajaran BSG,”ucap Cindy Wurangian. (Feicy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

No More Posts Available.

No more pages to load.