Minut, Swarakawanua.com – Kepemimpinan Bupati Joune Ganda dan Wakil Bupati Kevin William Lotulung tak main-main untuk memajukan dunia pariwisata di Kabupaten Minahasa Utara.
Keindahan Desa Budo yang terletak di Kecamatan Wori, Kabupaten Minahasa Utara tak bisa di bendung.
Pasalnya, dalam penganugrahan
Nominator Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2022, Desa Budo masuk dalam daftar 50 besar.
Menjadi salah satu perwakilan Sulawesi Utara dalam ajang bergengsi tersebut, Bupati Joune Ganda berharap Desa Budo bisa jadi contoh bagi desa lainnya.
“Desa Budo telah menjadi contoh bagi desa lainnya sebagai surga wisata alam baik itu turis lokal maupun mancanegara,” kata Ganda, Rabu 27 April 2022.
Untuk desa budo selamat lanjut Ganda, karena sudah berhasil lolos ke 50 besar, semoga akan terus melaju ke tahap selanjutnya, dan apa yang di cita-citakan pemerintah dan masyarakat bisa terwujud.
Jika berkunjung ke Desa Budo anda akan disuguhkan dengan Seni dan Budaya, tak hanya itu seni tari Masamper, pato-pato dengan menggunakan musik tradisional Gitar Mama juga akan anda nimmati.
Untuk Budaya sendiri yakni upacara adat Tulude yang biasanya tahun baru Januari atau Februari dengan memotong kue Tamo bisa di nikmati pada bulan tersebut. (MJS/Adve)