MITRA, Swarakawanua.com– Dukungan demi dukungan terus mengalir kepada Caleg DPR RI Partai PDI Perjuangan nomor urut 3 Dapil Sulawesi Utara, James Sumendap, SH, MH yang juga merupakan Bupati ke 3 Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra). Salah satunya, datang dari Keluarga besar Sumendap berada di kepulauan Talaud.
Seperti diungkapkan Herykanus Tumbal, disaat mengunjungi kediaman JS di Rimba Lamet mengatakan, kami datang pada saat ini selain datang bersilahturahmi dengan mantan Bupati Mitra 2 periode. Kami juga menyatakan diri, siap mendukung James Sumendap, SH, MH bertarung sebagai anggota DPR RI.
“Keluarga besar Sumendap yang berada di Kepulauan Talaud siap mendukung Bapak James Sumendap, SH, MH sebagai Calon Legislatif DPR RI dari PDI Perjuangan dapil Provinsi Sulut. Dukungan tersebut bukan tidak mendasar,” ujar Tumbel disaat berada di kediaman JS di Rimba Lamet, Rabu 20 Desember 2023.
Dirinya menilai, James Sumendap, SH, MH pernah menjabat anggota DPRD Provinsi Sulut dua Periode, Bupati dua periode Kabupaten Mitra, panglima Panji Yosua Sinode GMIM, serta saat ini juga menjabat sebagai Ketua DPD PA GMNI Provinsi Sulut.
“Melihat pengalaman baik dalam Pemerintahan maupun organisasi yang ada, James Sumendap, SH, MH sudah layak ke Senayan. Kami siap memenangkan James Sumendap, SH, MH pada tanggal 14 Februari 2024 nanti,” pungkasnya.
Lebih lanjut dikatakan Tumbel, James Sumendap, SH, MH disa at dirinya menjabat sebagai Bupati Kabupaten Minahasa Teng gara sudah menghantarkan Kabupaten Mitra bisa meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) ke 8 kali dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI perwakilan Provinsi Sulawesi Utara.
“Saya rasa, Bapak James Sumendap, SH, MH siap membawah aspirasi warga masyarakat yang ada di Provinsi Sulawesi Utara. Apa lagi yang kurang dari JS,” ucap Tumbel.(CIA)