Bitung, Swarakawanua.com – Babinsa Koramil jajaran Kodim 1310/Bitung di wilayah teritorial Kota Bitung dan Kabupaten Minahasa Utara, melakukan survei kepuasan masyarakat terhadap kinerja Babinsa.
“Informasi ini akan dijadikan dasar untuk perbaikan kinerja secara berkala. Oleh karena itu kami memerintahkan kepada Babinsa Koramil jajaran agar melakukan pendampingan kepada masyarakat untuk mengisi kuisoner ini secara jujur dan tanpa tekanan untuk mendapatkan hasil yang valid,” pungkas Dandim 1310/Bitung Letkol Arm Yoki Efriandi, M.Han., saat ditemui di Kantor Makodim 1310/Bitung, Rabu (15/02/2023).
Lanjut kata Dandim, Untuk mengetahui kepuasan masyarakat terhadap pembinaan teritorial dan hasil kinerja para Babinsa, survei dilakukan dengan metode sampel dengan cara mengisi kuisioner yang berisi tentang pertanyaan terkait tugas-tugas Babinsa dengan mengambil 5 masyarakat sebagai sampel.
“Selain pengambilan sampel survei dari masyarakat, masing-masing Babinsa juga mengisi ceklis survei agar hasil survei lebih obyektif,” terangnya.
Maksud dan tujuan survei kepuasan masyarakat terhadap kinerja Babinsa yaitu untuk mengukur indikator kinerja Babinsa jajaran Kodim 1310/Bitung khususnya dalam penyelengaraan program dukungan operasional kegiatan Babinsa serta menjamin optimalisasi pencapaian sasaran secara efektif, efisien dan ekonomis, tambah Dandim. (***)