Hukum Tua Desa Raranon Bersama Perangkat Desa Mengikuti Sosialisasi Desa Sadar Hukum

oleh -2512 Dilihat

MINAHASA, swarakawanua.com – Pemerintah Desa Raranon yang di Fasilitasi Pemerintah Kecamatan Langowan Barat mengikuti Sosialisasi Desa Sadar Hukum Tahun 2022 yang digelar di Balai Desa Kopiwangker. Jumat, (18/11/2022).

Kegiatan Sosialisasi Desa Sadar Hukum ini dibuka oleh Camat Langowan Barat, Ir. Sisca Maseo, MAP yang diikiti oleh Hukum Tua, Perangkat Desa dan Badan Permusyawaratan Desa dan Tokoh Masyarakat di delapan desa yaitu, Desa Paslaten, Lowian, Raringis utara, kopiwangker, Raranon, Raringis, Noongan dua dan Desa Noongan tiga.

Dalam sambutan pembuka Camat Langowan Barat mengatakan, untuk melengkapi pemerintah desa dalam pelayanan, pemerintahan, pemberdayaan masyarakat 16 Desa di Langowan Barat yaitu, Desa Sadar Hukum.

” Dalam kesempatan ini, sebelumnya kami mengapresiasi para hukum tua yang sudah menghadiri kegiatan ini, karena tidak menyurtkan semangat kita untuk mengikuti kegiatan sosialisasi dasa sadar hukum, karena para hukum tua adalah penegak aturan di desa. dengan memenjatkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa kegiatan sosialsisasi desa sadar hukum dengan resi di buka,” ucap Maseo.

Hukum Tua Desa Raranon, Kecamatan Langowan Barat, Noldy Woran menyampaikan  bahwa kegiatan sosialisasi sadar hukum ini penting untuk diikuti untuk menambah wawasan kita untuk diimplementasikan di desa.

” Tentu apa yang kami akan dapatkan dalam sosialisasi desa sadar hukum ini akan kami terapkan di desa agar nantinya tercipta masyarakat yang juga sadar terhadap hukum,” ungkap Woran

Kegiatan ini dihadiri Sekcam Langowan Barat, Stenly Kayuwatu, SH, Kasi PMD Vonny E. Sigar, SE beserta Sataf Kecamatan Langowan Barat, Pendamping Lokal Desa, Hukum Tua Perangkat Desa, BPD, Tokoh Masyarakat di delapan desa. juga, Kepala Kejakasaan Negeri Tondano yang di hadiri Kasi Intel Kejari, Yossi Korompis, SH, MH sebagai narasumber. (*/win)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

No More Posts Available.

No more pages to load.