James Sumendap Hadiri Ibadah 3 Tahun Meninggalnya Almarhum Marten Tangkere

oleh -569 Dilihat

BOLMONG, Swarakawanua.com- Sosok James Sumendap, SH, MH yang tidak pernah melupakan sahabat benar-benar di tunjukan seorang politikus. Menghadiri ibadah syukur 3 tahun atas meninggalnya almarhum Marthen Tangkere, bertempat di desa Mariri Baru,Kecamatan Poigar, Kabupaten Bolaang Mongondow, Selasa 30 Januari 2024.

Lelaki yang dikenal dengan julukan Sang Gladiator James Su mendap, SH, MH , yang menjabat sebagai panglima Panji Yos ua Sinode GMIM menjadi barisan terdepan membela kepenting an rakyat lebih khusus warga Sulawesi Utara.

“Kalau untuk urusan-urusan kepentingan rakyat itu saya sudah dikenal orang, Marten sendiri merupakan kawan saya yang sudah lama. Karena Marten dengan saya itu sama-sama di kepengurusan KNPI,” ujar Sumendap.

Calon Legislatif (Caleg) dari PDI Perjuangan, Daerah Pemilihan (Dapil) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), nomor urut 3 James Sumendap, SH, MH menuturkan, Marten orangnya prinsip dan idialis, diapun sangat dikenal dalam pelayanan di GMIBM.

“Sementara itu, Marten kenal saya sebagai aktivis. Marten sendiri saya kenal sudah sangat lama. Dimasa hidupnya saya dan Marten sangat bersahabat meski dirinya beda warna dengan saya,” pungkas JS. (CIA)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

No More Posts Available.

No more pages to load.