MITRA, Swarakawanua.com-Program Jumat Curhat CegahJo, Polres Minahasa Tenggara (Mitra) peduli bersih tempat ibadah jelang Idul Fitri 1441 Hijriah. Bertempat di Masjid Nurul Hasanah, Kecamatan Ratahan, Jumat 3 Maret 2023.
Kegiatan Jumat Curhat CegahJo Polres Mitra, dirangkaikan dengan kegiatan Bakti Sosial (Baksos). Sekaligus, mendengarkan keluhan dari imam dan Jemaah Masjid Nurul Hasanah.
“Kegiatan Jumat Curhat CegahJo kali ini, Polres Mitra sendiri dirangkaikan dengan kegiatan Bakti Sosial. Sekaligus mendengar keluhan dari para jemaah dan Imam Masjid,” ujar Kapolres Mitra AKBP Feri Sitorus, S.I.K, MH lewat Wakapolres Kompol Aidit Djafar, SH, MH.
Lebih lanjut dikatakan Wakapolres, adapun beberapa poin yang menjadi Curahan Hati dari para jemaah diantaranya, memintakan kepada pihak Kepolisian agar pada saat pelaksanaan kegiatan Ibadah Sholat Jumat kiranya, ada pengamanan dari anggota Polri terlebih khususnya lagi kelancaran lalulintas. Guna, meminimalisir terjadinya kemacetan karena jalan yang kecil jangan sampai terjadi ke salah pahaman antar umat beragama yang ada di wilayah Kabupaten Mitra.
“Pada dasarnya, pihak Polres Mitra akan sel alu menjamin pelaksanaan kegiatan Ibadah dari semua umat beragama di Kabupaten Minahasa Tenggara. Kami pastikan dalam pengamanan Ibadah Sholat Jumat akan menurunkan anggota disetiap tempat ibadah Sholat Jumat,” ujar Wakapolres.
Adapun juga saran dari Imam Masjid Nurul Hasanah Samsuri Misilu, kedepan untuk kegiatan pengamanan anggota Polri. Akan dimaksimalkan terlebih dalam waktu dekat umat Islam akan melaksanakan ibadah puasa.
“Dipastikan untuk pengamanan Ibadah sholat tarawih nantinya, kami akan kerahkan anggota Polisi. Bukan saja hanya di masjid Nurul Hasanah Ratahan, namun di seluruh Masjid yang ada di Wilayah Hukum Polres Mitra. Serta nanti dibantu dari pihak Polsek jajaran,” pungkasnya.
Selanjutnya pendapat Suling Lahamu, Irfan Ambo, Suparman dan Dahlan mengenai, to leransi dan kerukunan umat beragama di Wi layah Kabupaten Minahasa Tenggara saling dijaga dan jangan sampai saling ketersingg ungan. Apa lagi, dalam rangka menyosong ibadah puasa umat Islam di Kabupaten Minahasa Tenggara. Terlebih khusus lagi, bagi para pengendara kendaraan yang memiliki kenalpot racing.
“Polres Mitra saat ini sedang melaksanakan Operasi Bina Kusuma Samrat 2023, dengan sasaran diantarnya kenakalan remaja, Premanisme, senjata tajam, peredaran miras, serta kendaraan yang menggunakan knalpot racing. Semua itu dilakukan guna menekan angka kriminalitas dan gangguan Kamtibmas menjelang indah puasa Umat muslim yang ada di Kabupaten Minahasa Tenggara,” ungkap Kabag Ops Polres Mitra Kompol Edi Suryanto, S.H., S.I.K.
Adapun yang turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya, Wakapolres Mitra Kompol Aidit Djafar, SH, MH, Kabag Ops Kompol Edi Suryanto, SH, S.I.K, Kabag Log Mitra AKP Hilman Rohendi, Kasar Binmas AKP Imanuel Lutam, Kasie Humas AKP. N.O Tumonggor, Kasat Lantas IPTU Sofyan Moniaga, Kasie Propam IPDA Abdullah, bersama Personel Polres Mitra. (CIA)