Kerahkan Seluruh Puksesmas Buka Pos Pelayanan Kesehatan, Stella: Jika Ada Aduan Langsung Hubungi Tim Medis

oleh -233 Dilihat

Minut, Swarakawanua.com – Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Minahasa Utara, Stella Safitri mengerahkan pasukannya turun langsung kelapangan bantu warga terdampak banjir.

Selama 3 hari, Minahasa Utara (Minut) dilanda hujan. Beberapa daerah diantaranya terjadi bencana alam, ada longsor, pohon tumbang hingga banjir.

Akibat peristiwa tersebut, Stella Safitri memerintahkan seluruh Kepala Puskesmas untuk membuka pos layanan kesehatan bagi warga.

Dikatakan Stella, Bupati memerintahkan agar seluruh puskesmas untuk segera membuka pos layanan kesehatan.

“Sesuai instruksi Bupati, saya langsung mengerahkan setiap kepala puskesmas untuk membuka layanan pos kesehatan, disana masyarakat akan diberikan vitamin, obat-obatan dan kami akan melakukan penyuluhan  serta edukasi bagi warga untuk menjaga kesehatan di tengah cuaca ekstrim seperti ini,” kata Stella.

Tak butuh waktu lama, tim media langsung menyasar lokasi terdampak bencana banjir. Satu-persatu rumah di datangi para pejuang kesehatan.

Stella menghimbau bagi warga yanf tedampak banjir agar dapat menjaga kondisi tubuh dengan asupan makanan dan minuman yang cukup.

“Jika ada keluhan kesehatan, masyarakat diharapkan segera mendatangi puskesmas atau fasilitas kesehatan terdekat,” pinta Stella.

Penulis: Mario Sumilat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

No More Posts Available.

No more pages to load.