Kisah Klasik Cindy Wurangian, Berawal Dari Mimpi Jadi Kenyataan

oleh -1184 Dilihat

Minut, Swarakawanua.com – Peresmian SPBU Kauditan menjadi salah satu cerita indah dalam kehidupan Cindy Wurangian.

Anggota 3 periode DPRD Provinsi Sulut ini berhasil meraih mimpinnya.

Cindy berhasil membangun SPBU di Desa Kauditan 1, Kecamatan Kauditan, Minahasa Utara (Minut).

Katanya, semua berawal dari mimpi.

“Ketika mengetahui akan ada pembangunan jalan tol, saya bermimpi untuk bisa membangun SPBU di area sini,” ungkap Cindy.

Alhasil, mimpinya menjadi kenyataan. Senin 4 September 2023, secara resmi Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara meresmikan SPBU Kauditan.

Peresmian dipimpin langsung Kepala Dinas DPM-PTSP Minut Richard Dondokambey mewakil Bupati dan Wakil Bupati, Joune Ganda – Kevin William Lotulung.

“Puji tuhan di tahun 2022 Pemkab Minut memberikan ijin untuk pembanguna SPBU ini, begitu juga dengan pihak Pertamina,” ujar Cindy.

Ia mengapresiasi Pemkab Minut, menurutnya, pada waktu lalu, untuk terkait pengurus ijin di Minut sangatlah rumit.

Akan tetapi pada pemerintahan kali ini semua berjalan lancar.

Bahkan, ia membeberkan, Bupati Joune Ganda turun langsung memantau lokasi pembangunan SPBU Kauditan.

“Jadi sempat ada gangguan saat pembangunan, akan tetapi pak Bupati meninjau langsung isue tersebut, dan puji Tuhan semua sudah berjalan sesuai aturan,” ucapnya.

Ia berharap, dengan adanya SPBU Kauditan ini, semoga bisa mendongkrak perekonomian masyarakat.

Ia juga meminta kepada pihak Pertamina untuk memberikan bimbingan bagi SPBU Kauditan. (MJS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

No More Posts Available.

No more pages to load.