Komedian Mongol Stres Dukung Ganjar Pranowo Capres 2024

oleh -1480 Dilihat

Minut, Swarakawanua.com
Ketua Sekretariat Nasional Gerakan Jaringan Rakyat Indonesia (Seknas) DPW Sulut Ronny Imanuel atau Mongol blak-blakan nyatakan dukung Ganjar Pranowo Calon Presiden (Capres) 2024.

Hal itu disampaikan Stand Up Comedy nomor satu di Indonesia di Resto Samcan Guling, Kelurahan Sukur, Kecamatan Airmadidi, Kabupaten Minahasa Utara.

Kepada Swarakawanua.com, Senin 14 November 2022, Mongol ungkapkan keyakinannya, kepada Ganjar Pranowo 1000% berpotensi jadi Calon Presiden 2024.

Kehadiran Mongol di Kabupaten Minahasa Utara tak lain, dirinya melakukan konsolidasi terkait pembentukan kepengurusan Seknas Minut.

Ditanya soal Ganjar bisa lolos atau tidak tahapan seleksi Capres, Mongol mengatakan, untuk menjadi Capres tidak ada batasan suku maupun agama.

“Kan yang mencalonkan diri sebagai presiden orang Indonesia, selain itu tentunya harus sehat jasmani dan rohani serta memiliki kemampuan sebagai pemimpin,” kata Mongol.

Menurutnya, Ganjar telah memiliki semua dasar untuk mencalonkan diri sebagai Capres 2024 nanti.

“Saya mengenal Ganjar semenjak anggota DPR-RI 2004 silam, kepemimpinannya tidak di ragukan, apalagi beliau memiliki karakter rendah hati dan sederhana” ungkapnya.

Bahkan Mongol mengungkapkan karakter Ganjar tak berubah dari dulu hingga saat ini.

“Beberapa kali pertemuan dengan beliau sampai hari ini karakternya tidak pernah berubah, bahkan pak Ganjar yang nyapa duluan,” beber Mongol.

Kata Mongol, pak Ganjar selalu memanggil dirinya dengan sebutan Mas Mongol.

“Dia sering manggil saya Mas padahal sudah tau saya itu asli orang Manado,” ungkap Mongol sambil tertawa mengingat masa lalu bersama Ganjar.

Banyak yang menilai kepemimpinan Ganjar Pranowo hanya pencitraan, namun bagi sang komedian itu sifat asli tanpa di buat-buat.

“Karakter seorang Ganjar memang sudah seperti itu sejak dahulu kala, ramah, baik dan murah senyum. Jika bertemu langsung pasti akan berbeda penilaian mereka,” tukas Mongol.

Selain Mongol, dukugan untuk Ganjar Pranowo datang dari aktifis Minut William Luntungan.

Diketahui, William Luntungan merupakan Wakil Ketua 1 Seknas DPW Sulut dan Dave Lolowang Sekretaris Seknas DPW Sulut.

(MJS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

No More Posts Available.

No more pages to load.