Lawan Rabies, Dinas Pertanian Gencar Gelar Vaksinasi Anjing

oleh -452 Dilihat

MITRA, Swarakawanua.com– Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), dalam hal ini Dinas Pertanian ‘Perang’ melawan rabies di 9 Kecamatan. Ini merupakan strategi untuk mencapai pemberantasan rabies.

Upaya dilakukan Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara merupakan langkah mengantisipasi penyakit Rabies. Adapun jumlah hewan anjing yang di vaksin Dinas Pertanian di 8 Kecamatan sebesar, 2.592 ekor anjing telah di vaksin.

“Sebanyak 9 Kecamatan di Kabupaten Minahasa Tenggara, sudah 8 Kecamatan dilaksanakan vaksinasi. Dengan jumlah hewan yang telah di vaksin sebanyak 2.592 ekor anjing,” ujar Kepala Dinas Pertanian Mitra Ir. Vecky V.J Monigir, ME.

Ditambahkannya, namun sampai saat ini juga. Dinas Pertanian tetap terus melakukan pemberian vaksin untuk hewan anjing.

“Pemberian Vaksin kepada hewan anjing tersebut terus kami lakukan, pemberian vaksin kepada hewan anjing sebagai bentuk pencegahan kepada warga masyarakat. Agar masyarakat bebas dari rabies,” ungkap Monigir.

Namun dirinya pun memintakan kepada warga masyarakat, warga masyarakat yang memelihara anjing tapi belum di vaksin rabies. Segera melaporkan kepada Dinas Pertanian, kami akan segera mendatangi dan memberikan vaksin rabies.

“Meski demikian, kami dari Dinas Pertanian memintakan kepada warga masyarakat yang memiliki hewan anjing yang belum di vaksin. Agar bisa menghubungi petugas yang ada, bisa juga segera ke kantor,”harap Monigir.(CIA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

No More Posts Available.

No more pages to load.