MJP Gelar Reses, Masyarakat Minta Lahan Pekuburan Covid-19

oleh -306 Dilihat

Minut, Swarakawanua.com – Menutup Reses Masa persidangan  III tahun 2021, Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara Melky J Pangemanan S.IP, MAP, M.Si menyerap aspirasi warga Kelurahan Airmadidi Bawah.

MJP (Melky J Pangemanan) duduk berhadapan dengan masyarakat didampingi Lurah Airmadidi Bawah Silvana D Bolang, SE dan Sekretaris Kelurahan Marchelino.

Dalam sesi tanya jawab , Politisi vokal dari Komisi IV Deprov Sulut itu banyak mendapat aspirasi warga tentang Lahan Pemakaman (LP) Covid 19.

“Khusus untuk Minut saya rasa belum memilik lahan pekuburan bagi pasien yang terkonfirmasi positif,” ujar Yohan Noldy Awuy.

Lanjutnya, dari segi infrastruktur dirinya meminta ada perhatian pemerintah khususnya penerangan lampu jalan umum.

“Tentang lampu penerangan di jalan Provinsi Sulut (Ruas Airmadisi-Tondano) serta bantuan pemerintah untuk keperluan pertanian seperti makanan dan bibit ternak, semoga tiga (3) item ini dapat diwujudkan,” harapnya.

Sementara Ibu Relpin Yoseph warga kelurahan Airmadidi Bawah RW 06, meminta realisasi saluran pembuangan air, karena volume air besar, saluran air yang ada tak mampu menampung.

Menanggapi aspirasi dan keluhan warganya, MJP yang dikenal paling merespon kebutuhan rakyat semenjak dirinya dusuk di DPRD Provinsi Sulut, setuju untuk memperjuangkan lahan pemakaman covid.

‘Saya optimus Bupati-Wakil Bupati Joune Ganda -Kevin Lotulung akan mencari solusi terkait pembebasan lahan dan lokasi yang tepat untuk lahan itu, sebab setahu saya, beliau-beliau ini sangat responsif menanggapi apa yang dibutuhkan rakyatnya,” tegas Pangemanan optimis.

Kepada masyarakat Airmadidi Bawah juga MJP mengaku sedang memantau kinerja ASN/instansi dalam pembagian bantuan sosial kepada masyarakat.

“Soal BLT, PKH dan lain-lain, Saya banyak mendapati si lapangan, masih banyak warga mampu, diberi bantuan, sementara yang tidak mampu malah tidak dapat. Ini butuh pemutakhiran data. Sampaikan ke saya biar kita bisa saling perjuangkan untuk meluruskan itu, supaya kedepan nanti, kesejahteraan rakyat dapat dipenuhi secara adil,” tandas politisi muda dari Partai PSI ini.

Seperti diketahui pelaksanaan reses ini dilaksanakan sesuai Protokol Kesehatan (Prokes), Senin (30/8/2021), pukul 13.00-14.00 wita. (MJS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

No More Posts Available.

No more pages to load.