Minut, Swarakawanua.com – Keren, pencipta lagu MAMA ANI tampil gemilang di salah satu acara yang berlangsung di, Desa Dimembe, Kecamatan Dimembe, Minahasa Utara, Senin 20 November, 2023.
Menyanyikan lagu cipataannya, Zoosky Kiolol membuat para penonton seakan terhipnotis dengan suara merdunya.
Zoosky membawakan dua lagu, yang pertama MAMA ANI dan ke dua dari Group band Dewa, satu.
Para penonton larut disetiap lirik yang dia nyanyikan. Tangan di atas sambil ke kiri, ke kanan, semua ikut merasakan lirik lagu MAMA ANI.
Disela-sela interlude Zoosky mengajak semua untuk bernyanyi bersama.
Suasana bak konser, tepuk tangan penonton mengiringi suara emasnya.
Alhasil, usai menyanyikan lagu ke dua, penonton meminta untuk Zoosky membawakan satu buah lagu lagi.
Penutupan penampilannya, Zoosky menyanyikan Rasa Su Kalah dari Wizz Baker.
Penulis: Mario Sumilat