Pemdes Desa Pangu I Dirundung Duka, Atas Meninggalnya Kepala Jaga IV 

oleh -1280 Dilihat

MITRA, Swarakawanua.com– Pemerintah Desa (Pemdes) serta perangkat Desa dan BPD dan seluruh warga masyarakat desa Pangu I, Kecamatan Ratahan Timur (Ratim), Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) dirundung dukacita, atas berpulang Kepala Jaga IV Pemuda Frengky Kojo, bertempat di rumah duka jaga IV desa Pangu I, Senin 31 Oktober 2022.

Kepala Kecamatan Ratahan Timur Meyta Ompi, SE dalam sambutannya mengatakan, sebagai umat yang percaya kepada Tuhan Jesus Kristus kita yakini apa yang Tuhan buat baik adanya.

“Almarhum sendiri yang saya dengar tidak ada pengeluhan sakit, meski masih di usia muda. Almarhum sendiri di percayakan untuk menjadi kepala jaga IV desa Pangu I,” ujar Ompi.

Ditambahkannya, apa yang telah dikerjakan Almarhum sebagai kepala jaga IV sekaligus menjadi Sekertaris Desa selama 1 tahun setengah.

“Perlu juga diketahui, Almarhum sendiri dalam tugasnya seharian tak pernah ada keluhan sakit. Saudara Engky (panggilan kesayangan almarhum) meski ada rumah, namun selalu tinggal di kantor desa. Saya secara pribadi tidak pernah akan lupa kebaikan dari Almarhum,” ucap Ompi sambil mencucurkan airmata.

Lebih lanjut dikatakan Camat, di semasa hidup almarhum Engky dikenal tak pernah keluhkan tentang apa ia almarhum rasakan.

“Dimasa hidup dari almarhum sempat mengatakan, ibu camat disinikan (kantor desa) kosong. Sekali-kali saya kasih bersih, ternyata almarhum sendiri merasa nyaman untuk tinggal di kantor desa. Banyak cerita yang dimasa hidup almarhum disaat bertugas sebagai kepala jaga IV,” tutur Ompi yang terus mencucurkan air mata.

Diakhir sambutannya, kami atas nama Pemerintah Kecamatan Ratahan Timur, Pemerintah Desa Pangu I dan seluruh jajaran mengucapkan, turut berdukacita.

“Saya atas nama Pemerintah Kabupaten Mitra, bapak Bupati James Sumendap, SH, MH dan Keluarga Sumendap-Rende, Wakil Bupati Drs Jesaja Jocke Legi dan Keluarga Legi-Rondonuwu, saya secara Pribadi dan Keluarga Kapahang-Ompi, serta para hukum tua yang ada di desa pangu raya, turut berdukacita sedalam-dalamnya atas kepergian sudara terkasih Kepala jaga IV Pemuda Frengky Kojo,” tutup Ompi.

Sementara itu Hukum Tua Desa Pangu I Fence Kountur mengatakan, kami atas nama Pemerintah Desa Pangu I, perangkat Desa, Ketua BPD dan seluruh masyarakat desa Pangu I mengucapkan selamat jalan sahabat sekerja almarhum Pemuda Frengky Kojo.

“Saya hanya menitipkan kepada kaum Keluarga, buatlah yang terbaik makam dari Almarhum. Buat yang paling terbaik,” singkat Kountur yang tak mampu menahan air mata.

Adapun yang turut hadir dalam ibadah pemakaman, Sekertaris Kecamatan Ratim Donni Kapahang, seluruh Pegawai Kecamatan Ratim, Hukum Tua Desa Pangu II Laurina H.B Antou bersama perangkat desa dan BPD, Hukum Tua Desa Pangu Rocky Gara bersama perangkat desa dan BPD.(CIA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

No More Posts Available.

No more pages to load.