Pemkot Bitung Sambut Jenazah SHS, Lomban : SHS Melukis Karya Indah Di Kota Bitung

oleh -160 Dilihat

Bitung, Swarakawanua.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Bitung menyambut kedatangan jenazah Sinyo Harry Sarundajang (SHS) di kantor Walikota Bitung, kamis 17/2.

Kedatangan sang maestro ini di sambut hangat oleh Walikota Bitung Maximiliian Max Lomban di dampingi wakil Walikota Bitung Maurits Mantiri, dengan prosedur protokol kesehatan yang ketat.

Pada sambutanya Lomban mengatakan, tangan dingin beliau mampu melukis karya indah di Kota Bitung.

” Beliau tidak hanya membangun infrastruktur di Kota bitung, beliau juga menanamkan rasa kesatuan dan persatuan untuk hidup bermasyarakat. Seperti hadirnya terminal Mapalus, AMI Bitung, serta resort dalam rangka membawa Bitung menuju Kota pariwisata,” ucap Lomban.

” Karya dari SHS sampai saat ini bisa kita lihat dan rasakan, seperti stadion Dua Sudara, terminal Tangkoko, gedung DPRD, kantor walikota Bitung. Untuk kecintaanya kami terhadap SHS maka sejak tanggal 18 februari 2021, gedung BPU kantor walikota Bitung saya nyatakan secara resmi menjadi ruang Dok. Sarundajang,” ditambahkanya.

” Dan dengan penuh kebanggan, kami pemerintah dan masyarakat kota Bitung memberikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada bapak Sinyo Harry Sarundajang atas pengabdian untuk kota Bitung,” tukas Lomban.

(Majosu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

No More Posts Available.

No more pages to load.