Pemprov Sulut Gelar Ibadah Syukuran, Olly-Steven: Terima Kasih Masyarakat Sulut

oleh -256 Dilihat
Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE dan Wagub Sulut Drs Steven OE Kandouw saat mengungkapkan rasa syukur.(Foto: ist)

 

MANADO, Swarakawanua.com– Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara menggelar ibadah syukur dua periode kepemimpinan Olly Dondokambey dan Steven Kandouw sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sulut masa Jabatan 2021-2024.

Ibadah syukur digelar di Wisma Negara Bumi Beringin Manado, dengan protokol kesehatan yang ketat. Semua yang mengikuti acara harus menjalani tes swab antigen dan dinyatakan negatif.(Foto: ist)

Ibadah syukur digelar di Wisma Negara Bumi Beringin, Manado, Sabtu 20 Februari 2021 malam, dan digelar secara virtual. Warga Sulut pun menyaksikan langsung melalui siaran TVRI Manado dan streaming aplikasi video berbagi.

Ketua MD GPdI Sulut Gembala Yvonne Awuy-Lantu membuka ibadah syukur dengan doa.(Foto: scs)

Acara tersebut diawali dengan doa pembukaan yang dibawakan Ketua Majelis Daerah (MD) Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) Sulut Pdt Yvonne Awuy dan ibadah dipimpin oleh Ketua Badan Pekerja Majelis Sinode (BPMS) GMIM Pdt Hein Arina.

Ketua BPMS GKIM Pdt Dr Hein Arina saat khotbah.(Foto: scs)

Usai ibadah, ditampilkan video pelantikan Gubernur dan Wakil Gubernur oleh Presiden Joko Widodo pada 15 Februari lalu, yang kemudian dilanjutkan dengan puji-pujian yang dibawakan oleh paduan suara (PS) Gema Sangkakala, serta penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Indonesia Joy Tobing.
Ibadah syukuran dilakukan secara terbatas dan sederhana dengan menggunakan prokes.

Dalam kesempatan sambutannya, Gubernur Olly Dondokambey yang didampingi Wagub Steven Kandouw mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Tuhan Yang Maha Esa. Olly berujar, berkat izin dan kuasa Tuhan-lah dirinya dan Steven Kandouw dapat terpilih kembali sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara. “Ucapan terima kasih juga kami berikan kepada seluruh masyarakat Sulut yang telah kembali memberi kepercayaan kepada kami untuk mengemban tugas dalam memimpin Sulawesi Utara di periode yang kedua,” tutur Olly.

Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE dan Wagub Sulut Drs Steven OE Kandouw.(Foto: ist)

Olly menilai seluruh capaian yang telah diraih oleh bersama Steven Kandouw serta seluruh jajaran Pemprov Sulut tidak terlepas dari kerjasama yang baik dari semua pihak. “Ini semua tentang bagaimana kita harus terus bersama, bekerja keras dalam membawa serta memperjuangkan amanat rakyat Sulawesi Utara,” terang Olly.

Gubernur, Wagub, Ketua dan Wakil Ketua TP PKK, unsur Forkopimda dan pejabat teras Pemprov Sulut bergandengan tangan mengawal pembangunan di Sulut di masa pandemi Covid-19.(Foto: ist)

“Banyak hal yang bisa kita kerjakan untuk masyarakat. Kita semua harus bersatu, kita harus bekerja bersama-sama, kita harus bergotong royong. Terlebih dalam suasana pandemi Covid-19 ini, kita harus saling menjaga dan menguatkan,” tambahnya.

Ketua TP PKK Sulut Ir Rita Dondokambey-Tamuntuan dan Wakil Ketua TP PKK Sulut dr Devi Kandouw-Tanos MARS, dua wanita hebat di balik suksesnya pasangan pemimpin Olly-Steven.(Foto: ist)

“Tuhan tidak akan pernah membiarkan umatNya menderita. Dia selalu memberikan jalan bagi kita, asal kita semua bisa selalu bersama-sama,” pungkasnya.

Doa berantai disampaikan pemimpin umat dari enam agama.(Foto: scs)

Usai sambutan Gubernur, digelar doa berantai dari 6 tokoh lintas agama, yaitu Katolik, Islam, Hindu, Budha, Konghucu, dan Kristen Protestan, memohon kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, agar selalu memberikan pasangan Olly-Steven kesehatan, kekuatan serta kemampuan selama memimpin daerah Bumi Nyiur Melambai hingga tahun 2024 nanti.

Menkum HAM RI melalui Dirjen Imigrasi Jhoni Ginting SH MH mengucapkan selamat.(Foto: scs)

Dalam acara, ada sambutan Menteri Hukum dan HAM RI Yassona Laoly diwakili oleh Dirjen Imigrasi Jhoni Ginting SH MH, yang mengucapkan selamat kepada Olly-Steven dan menitip salam hangat dan salam kasih untuk masyarakat Sulut. Selanjutnya, Ginting mengungkapkan bahwa keberhasilam pemerintahan nasional sangat ditentukan juga oleh keberhasilan yang dicapai provinsi ini. “Hubungan kerja antata pusat dan daerah harus saling mengisi. Karena itu kerjasama antara instsnsi vertikal dan horizontal perlu adanya harmonisasi dan sinkronisasi. Selamat kepada Gubernur dan Wakil Gubernur, selamat mengabdi kepada masyarakat dan kepada bangsa dan negara,” ujarnya.

Acara ini dihadiri oleh jajaran Forkopimda Sulut, Ketua dan Wakil Ketua TP PKK Sulut, Bupati/Walikota se-Sulut dan yang terpilih, para Ketua DPRD Sulut, serta para pejabat pimpinan tinggi pratama lingkup Pemprov Sulut.(adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

No More Posts Available.

No more pages to load.