Peringatan Hari Jadi Minahasa Ke-594, DPRD Kabupaten Minahasa Gelar Rapat Paripurna

oleh -276 Dilihat

MINAHASA, swarakawanua.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa menggelar Rapat Paripurna dalam rangka Peringatan Hari Jadi Minahasa ke-594 yang dipimpin Ketua Glady P. E Kandow, SE yang didampingi Wakil Ketua I, Oktesi Runtu, SE, M.Si dan Wakil Ketua II, Denni Kalangi. di Gedung Wale Ne Tou, Tondano. Sabtu, (5/11/2022)

Rapat Paripurna tersebut dihadiri oleh Gubernur Sulawesi Utara, Olly Dondokambey, SE dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Drs. Steven Kandow serta Anggota DPRD Kabupaten Minahasa yang dimeriahkan dengan tarian cakalele, tarian maengket, musik kolintang, dan musik bambu khas minahasa.

Ketua DPRD Kabupaten Minahasa mengatakan, Dalam rangka memperingati Hari Jadi Minahasa ke-594 mari kita semua menyambut petikep kehormatan, kebanggaan, keberanian dan ketulusan tou minahasa selama berabad abad. I yayat u santi.

” Pada kesempatan ini atas nama pimpinan DPRD Kabupaten Minahasa menyampaikan selamat kepada Putra Putra terbaik yang telah dikukuhkan dan dianugerahkan Jabatan Adat oleh majelis kebudayaan minahasa. Kesempatan ini pula atas nama pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Minahasa menyampaikan selamat dan sukses bagi waranay dan wulan minahasa tahun 2022 yang terpilih dalam Grand final Waraney Wulan Minahasa,” ungkap Glady Kandow, Ketua Dewan Minahasa.

Lanjut Kandow, atas perkenanan dan tuntunan serta penyertaan Tuhan Yang Maha Esa pada hari ini sabtu 5 November Tahun 2022 segenap masyarakat dan elemen rakyat minahasa dimanapun berada diselimuti oleh suasana yang sangat bahagia dan penuh rasa syukur dalam memperingati hari jadi minahasa yang ke-594.

” Untuk itu, marilah kita mempersembahkan puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa yang senantiasa mengawal perjalanan pemerintah dan masyarakat minahasa sehinga tetap eksis sebagai daerah otonomi dalam dinamika pembangunan nasional bahkan memperkenankan kita sekalian mengikuti rapat pari purna dewan perwakilan rakyat daerah kabupaten minahasa dalam rangka memperingati hari jadi minahasa yang ke-594,” tutur Kandow

Sebelum Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Minahasa di buka, diawali dengan Doa bersama yang dipimpin langsung Ketua DPRD Kabupaten Minahasa, Glady P. E Kandow, SE dihadapan hadirin yang terhormat.

Kandow, saat membuka rapat menyampaikan, berdasarkan daftar hadir Anggota DPRD Kabupaten Minahasa pada Rapat Paripurna ini, dari 35 Anggota DPRD yang telah hadir menanda tangani daftar hadir berjumlah 32 Anggota.

” Sambil memohon bimbingan dan tuntunan Tuhan Yang Maha Kuasa Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Minahasa dalam rangka memperingati Hari Jadi Minahasa ke-594 Tahun 2022, Hari ini Sabtu, 5 November 2022 dengan ini saya nyatakan dibuka, serta dibuka untuk umum,” kata kandow sambil mengetuk palu menendakan Rapat Paripurna DPRD Kabupten Minahasa dalam rangka Hari Jadi Minahasa ke-594 rasmi dibuka.

Kesempatan itu pula Ketua DPRD Kabupaten Minahasa, mengucapkan Selamat Hari Jadi Minahasa ke-594 Tahun 2022 kepada segenap rakyat minahasa dan undangan yang menghadiri rapat

” Kami, atas nama pimpinan dan seluruh anggota DPRD mengucapkan selamat Hari Jadi Kabupaten Minahasa yang ke-594 Tahun 2022, disertai dengan harapan semoga tentunya minahasa maju dalam ekonomi dan budaya, berdaulat, adil dan sejahtera,” ucap Kandow

Dalam pidatonya, kandow menyampaikan bahwa, memperingati hari jadi minahasa yang ke-594 ini adalah salah satu cara untuk mensyukuri berkat dan kesempatan yang masih diberikan kepada kita untuk mengabdi kepada masyarakat dan daerah yang sama sama kita cintai, melalui hari jadi minahasa ini kita gunakan sebagai momentum untuk mengingat kembali bahwa  setiap capaian pembangunan yang kita raih saat ini adalah berkat kerja keras para pendahulu kita, tugas kita adalah untuk tentunya melanjutkan pembangunan yang mereka rintis dan perjuangkan.

Maka sebagai wujud syukur dan terima kasih kepada pendahulu kita harus berekat untuk tetap bekerja dan memberikan yang terbaik untuk masyarakat yang kita cintai dimana rasa persaudaraan ‘torang samua basudara, Torang samua ciptaan Tuhan. baku baku bae, baku beking hidop’ yang menjadi warisan leluhur minahasa sangatlah kental terasa, refleksi ini teraktualisasikan melalui dukungan dan respons seluruh komponen masyarakat minahasa dalam menjunjung perogram program pemerintahan.

Momentum hari jadi minahasa ini kiranya menjadi sarana bagi kita segenap masyarakat minahasa dalam menunjukan semangat untuk bangkit dan pulih pasca melewati masa pandemi seperti tema hari jadi minahasa ke 594, “Minahasa Bangkit Lebih Sejahtera”.

Marilah kita jadikan hari jadi minahasa ini untuk menilai sejauh mana kita melangkah, seberapa besar kontribusi kita dalam mengisi pembangunan kejayaan tanah minahasa pada khususnya dan negara kesatuan republik indonesia pada umumnya, sejarah mencatat dengan tinta emas rakyat minahas sejak berabad abad lampau dikenal sebagai masyarakat yang dinamis agamis dan hidup bermapalus. Sejarah mencatat pula, dalam keluarga besar sebagai bangsa indonesia rakyat minahasa senantiasa memberikan kontribusi positif dalam setiap momentum kehidupan dalam berbangsa dan bernegara.

Momentum historis ini mengingatkan kita tentang rintisan ide serta gagasan bahkan buah karya yang telah digoreskan oleh putra putri terbaik tanah minahasa dan waktu kewaktu dan dari genersi ke generasi bagi kemajuan minahasa tanah toar lumimuut yang kita cintai ini, karena itu sudah selayaknya kita menyampaikan penghargaan danbterima kasih kepada sesepuh pimpinan minahasa dari waktu ke waktu kapada semua elemen masyarakat yang ada di tanah minahasa yang telah memberikan kontribusi positif bagi pembangunan daerah ini.

Pada kesempatan ini pimpinana dan anggota DPRD Kabupaten Minahasa menyampaikan apresiasi kepada pemerintah provinsi sulawesi utara dibawah pimpinan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara yang banyak berkontribusi bagi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat minahasa, penghargaan yang sama kami sampaikan pula program perioritas bupati minahasa serat wakil bupati minahasa serta jajaranya yang sudah sementara dilaksanakan, termasuk membangun danau tondano secara komprehensif serta pembangunan Rumah Sakit Daerah hal ini didasarakan pada Visi Misi pemerintah daerah kabupaten minahasa periode 2018-2023 yaitu Visi Misi “Minahasa Maju Dalam Ekonomi dan Budaya, Berdaulat Adil dan Sejahtera” serta Nawacita RRRD dan 22 kagiatan ungulan.

Pada kesempatan ini pula pimpinan dan anggota DPRD memberikan apresiasi kepada pemerintah kabupaten minahasa bersama panitia hari jadi minahasa yang ke 594 yang boleh menyelengarakan kegiatan kegiatan dalam rangka memeriahkan hari jadi minahasa yang ke 594 berupa ziarah kemakam mantan bupati dan wakil bupati minahasa, Minahasa Expo, Festival Danau Tondano, Pemilihan Wulan Waraney Minahasa dan Kegiatan-kegiatan positif lainya.

DPRD Kabupaten Minahasa berkomitmen bersama sama dengan pemerintah kabupaten minahasa dalam rangka terus mencipatakan tata kelola keuangan yang tentunya akuntabel dan teransparan berbasis pada kepentingan sektor publik serta berupaya secara maksimal dalam rangka mempertahankan hasil warkah pengecualian atas pemeriksaan laporan keuangan pemerintah daerah dari Badan Pemeriksa Keuangan yang sudah diraih selama delapan kali berturut rturut sampai tahun 2022 ini.

594 tahun telah kita arungi dengan berbagai pejuangan dan kerjakeras keras yang diyakini telah menempah keuletan dan kedewasaan kita semua didasari pula denfan perekonomian yang sedang giat giatnya dilaksanakan oleh pemerintah dan masyarakat, masih banyak tugas dan tangung jawab yag harus kita jawab dengan kerja nyata untuk bersama sama mendukung bupati minahasa khusunya kita DPRD Kabupaten Minahasa dan pemerintah kabupaten minahasa memiliki tangung jawab untuk menyelesaikan pembahasan anggaran pendapatan serta belanja daerah tahun anggara 2023 paling lambat akhir bulan november tahun 2022 ini, kita optimis sprit mapalus akan terus membakar semangat pengabdian semua bagi kejayaan tanah toar lumimuut.

Pada kesempatan ini, prestasi dari seluruh elemen dan komponen masyarakat minahasa mengajak kita semua untuk menangalkan segala bentuk perbedaan dengan semangat gotong royong, bahu membahu bersama dengan pemerintah kabupaten minahasa untuk terus berkarya memberikan yang terbaik bagi tanah minahasa yang sangat kita cintai.

” Dalam kesempatan yang indah dan berbahagia ini menghadapi tahun politik, kami mengajak kepada seluruh komponen masyarakat untuk menjadikan sulawesi utara sebagai barometer tempat tumbuh kembangnya suasana damai, saling menghormati, saling menghargai antar pemeluk agama, antar etnis, antar suku, antar daerah tidak gampang terprovokasi dan menempatkan hukum sebagai tiang penyanga dalam berdemokrasi,” Papar Kandow sambil menutup Pidatonya. (*/win) Advetorial

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

No More Posts Available.

No more pages to load.