Manado,swarakawanua.com- Disela-sela makan siang di salah satu Rumah Makan di kawasan Tikala, Calon Walikota Manado Dr Harley Mangindaan menyempatkan diri bertemu dengan Ketua Dewan Pembina Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra), Prabowo Subianto, Senin 30 November 2015.
Ketika Prabowo dapat bisikan Wakil Walikota akan bertemu, secara antusias beliau langsung berdiri dan mendatangi Calon Walikota yang didukung Partainya. Dengan sigab pun Harley langsung memberi hormat kepada mantan Danjen Kopasus tersebut.
Terlihat keduanya akrab dan sesekali Prabowo berbisik kepada Harley dan secara lantang dia menyampaikan kepada pengunjung Rumah Makan tersebut.
“Pilih Mangindaan ya,”ucap Prabowo sambil memegang pundak Harley dan selajutnya keduanya saling memberi hormat bersamaan.
Usai bertemu Prabowo, ketika ditanya Wartawan apa yang dibisik putra Langowan ini, menurut Harley beliau berbisik menyampaikan hormat kepada ayahnya.
“Ayahmu senior saya. Salam hormat,”katanya. “Terus berjuang saya doakan dan arahkan untuk pengurus Partai dukung full kepada anda,”tambah Ai Mangindaan mengutip ucapan Prabowo.(yan)