Puncak HGN 2022, Disdikbud Minsel Gelar Lomba Tingkat TK, SD dan SMP

oleh -936 Dilihat

Minsel, swarakawanua.com – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Minahasa Selatan, dalam rangka puncak peringatan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2022, menggelar lomba Pidato Bahasa Daerah dan Bahasa Asing (Inggris, Jepang dan Mandarin) tingkat SD dan SMP, serta lomba Gerak dan Lagu TK tingkat Kabupaten Minsel, Rabu (23/11/2022).

Kegiatan yang di pusatkan di Hotel Sutanraja Amurang, dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Minsel Arthur Donald Tumipa, M.Ed, yang diikuti puluhan siswa jenjang TK, SD dan SMP.

Pada kesempatan itu, Tumipa dalam sambutannya mengatakan, kegiatan ini merupakan hajatan yang harus terus dikembangkan, dimana memberi peran aktif bagi anak didik untuk berani tampil, serta membina kemampuan dalam hal berkomunikasi.

“Jika kegiatan seperti ini terus kita terapkan di dalam dunia pendidikan, maka kemampuan anak didik akan lebih berkembang, sehingga pendidikan di Kabupaten Minahasa Selatan pastinya akan lebih maju, berkualitas, dan mampu bersaing ” tandas Tumipa.

Ia menambahkan, agar senantiasa para guru untuk terus memberikan yang terbaik serta menciptakan suatu inovasi guna peningkatan sumber daya manusia khususnya di bidang pendidikan.

Di tempat yang sama pula, digelar lomba Penyusunan Cerita Bergambar bagi Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), yang di ikuti oleh pimpinan PAUD se-Kabupaten Minahasa Selatan.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Disdikbud Minsel Drs. Joike Ricky Tangkere, M.Pd, Staf Khusus Bupati Bidang Pendidikan Drs. Super Wolf Sondakh, MAP, Kabid Kebudayaan James Mawikere, SE, M.Si, dan Kabid PAUD Nova Siwu, S.Pd, MAP. (ferro)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

No More Posts Available.

No more pages to load.