Resmi Dilantik Sebagai Ketua DPD Bapera Sulut, JAK: Kedepan Rumah Pemuda Harus Bernaung Dan Solid Bersama

oleh -1009 Dilihat

Manado,Swarakawanua.com-Ketua Umum DPP Barisan Pemuda Nusantara (Bapera) Fahd El Fouz Arafiq resmi melantik James Arthur Kojongian sebagai Ketua DPD Provinsi Sulawesi Utara (Sulut). Kegiatan berlangsung di Ballroom Grand Kawanua Novotel, Manado. Jumat (30/09/2022).

Setelah resmi dilantik sebagai Ketua DPD Bapera Provinsi Sulut James Arthur Kojongian dalam sambutannya menyampaikan hari ini sangat luar biasa, dapat berkumpul bersama dalam rangka pelantikan bapera sulut.

“Kami sangat bersyukur hari ini ketua umum hadir dalam acara pelantikan. Ini merupakan tongkat sejarah momentum yang berbahagia menjadi kebanggaan kita semua, bahkan ini merupakan sejarah baru, dimana hari ini telah dilantik ketua, sekretaris, bendahara di 8 kabupaten/kota. Terlibat dalam kegiatan pelantikan bapera sulut seluruh pemuda,”ujar JAK sapaan akrab.

 

Adapun JAK menyatakan Bapera Sulut sudah berevolusi dan sudah bangkit kembali, bahkan telah menata kepengurusan baru yang sudah dilantik hari ini.

“Pondasi sudah kita letakkan, tiang pancang sudah kita kokohkan, rumah baru sudah tercipta bagi pemuda bapera sulut. Saya punya tekat dan komitmen kepada ketum, bahwa kita akan laksanakan konsolidasi yang berkesinambungan di 15 kabupaten/kota. Kita akan besarkan bapera di sulut, selanjutnya akan melakukan konsolidasi organisasi maupun kepentingan-kepentingan yang berkaitan dengan bapera,” tutur JAK.

Sebagai Ketua DPD Bapera Sulut JAK menyampaikan setiap wacana dan cita-cita kedepan dari ketum, harapannya akan menjadi bagian untuk mengawal cita-cita bersama.

“Hari ini saya sangat berterima kasih dan bersyukur sudah dilantik menjadi bagian keluarga besar bapera se-Indonesia. Ini menjadi semangat buat kita semua, dimana pemuda bapera sulut harus terlibat dan menyeimbangkan posisi dalam kehidupan bermasyarakat, menjadi bagian terbaik di tengah kehidupan sehari-hari dan dilingkungan masing-masing,”terang JAK.

Dikesempatan ini juga JAK menyampaikan agar ketum dapat memberikan arahan, dan wejangan serta semangat baru kepada semua bapera yang sudah hadir dan yang sudah dilantik.

“Ini merupakan kebanggaan bagi kita semua, bisa terlibat di rumah yang baru dan sama-sama akan kita besarkan. Tentu saja dalam membesarkan pemuda yang baru tidak mungkin hanya sendiri, sama-sama harus saling bergandengan tangan, bersatu, bersama membangun dan membesarkan bapera sulut,” ungkap JAK.

Lebih lanjut JAK menjelaskan rumah pemuda harus bernaung, dan solid bersama untuk kedepan. Setelah ini akan melakukan konsolidasi di daerah Bolaang Mongondow Raya (BMR).

“Disana akan dibentuk kepengurusan dan ini pun akan menjadi acuan bagaimana barisan pemuda nusantara ini hadir kembali dan akan menjadi naungan bagi pemuda-pemuda yang ada di sulut dan di 15 kabupaten/kota,” pungkasnya. (Fei)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

No More Posts Available.

No more pages to load.