Tingkatkan Sadar Menanam, Diimbau Ribuan Bibit Pohon Bantuan Gubernur Segera Diambil

oleh -522 Dilihat
Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE

SULUT, Swarakawanua.com – Guna meningkatkan kesadaran pentingnya manfaat dari Gerakan Sulut Menanam (GSM), maka diimbau kepada 15 Kabupaten/Kota di Sulawesi Utara (Sulut) untuk secepatnya mengambil 25 ribu bibit pohon yang merupakan bantuan serta harapan Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE.

Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE
Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE

20160427_111503Penuturan tersebut diutarakan Kepala Dinas (Kadis) Kehutanan Provinsi Sulut Ir Herry Rontinsulu Senin (16/5) saat dikonfirmasi wartawan Swarakawanua.com di kantornya.

“Diharapkan bagi Kabupaten/Kota agar memotivasi masyarakatnya terkait pentingnya sadar menanam di lahan-lahan khusus sesuai keputusan Dirjen,” pintanya.

Dia mengingatkan agar Bupati/Walikota segera mengambil bibit-bibit pohon yang merupakan bantuan Gubernur tersebut, disamping itu diharapkan dapat menggerakan masyarakatnya sendiri tentang pentingnya GSM.

“Begitu banyak manfaat menanam pohon yang berguna bagi kita seperti manfaat oksigen untuk manusia, menyimpan air dalam tanah demi kelangsungan hidup manusia serta pembangkit tenaga listrik, juga menyerap CO2,” pungkasnya.

Selain itu Rotinsulu menambahkan dengan banyaknya pohon di sekitar maka suasana akan lebih sejuk menghindari kerawanan stres yang bisa muncul tiba-tiba, serta dapat mengurangi anggaran.

“Otomatis lebih banyak pohon di sekitar, maka suasana menjadi dingin, hati lebih tentram serta dijauhi dari stres.Selain itu dapat mengurangi anggaran seperti menghasilkan udara dingin, sehingga tidak perlu lagi beli AC.”Paparnya.(Egen)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

No More Posts Available.

No more pages to load.