MITRA, Swarakawanua.com– Wanita yang memiliki nama lengkap Audrey Fransy Revanska Kindangen, S.Pd, dinilai layak maju sebagai Calon Legislatif (Caleg) pada tahun 2024 nanti.
Dimana, Audrey nama panggilan hari-hari tersebut selain bisa mewakili gender. Dirinya sendiri di nilai layak membawah aspirasi kaum gender di kanca Politik, sangat berpengaruhi suara setiap daerah pemilihan.
“Audrey merupakan sosok yang tegas dan santun ini menjadikan dirinya sangat layak dan mampu membawa aspirasi Masyarakat yang di Ratatotok,” Ujar Meike salah satu warga Ratatotok.
Sementara itu Audrey Fransy Revanska Kindangen ketika di temui mengatakan, sebagai keterwakilan kaum gender yang ingin perjuangan aspirasi rakyat kami siap.
“Jika diinginkan masyarakat dan didukung dalam doa, saya siap maju dan bertarung sebagai calon anggota Legislatif Minahasa Tenggara 2024,” ujar Kindangen.
Lebih lanjut Kindangen mengatakan saya pribadi mengaku sangat bangga menjadi salah satu calon Anggota DPRD Minahasa Tenggara Daerah Pemilihan Dua (Dapil 2) yang meliputi kecamatan Belang dan Ratatotok.
“Terima Kasih kepada Pengurus DPC PDI Perjuangan Minahasa Tenggara Yang sudah menerima dirinya sebagai Bakal calon Anggota DPRD Kabupaten Minahasa Tenggara,” Ujar Kindangen.(CIA)